Berprilaku Sabar dalam Hadapi Permasalahan

Posted by Sinauw on Saturday, 11 June 2011

Didalam kehidupan ini pasti ada kalanya orang harus sabar. Yang dimaksud dengan sabar ialah tahan terhadap penderitaan atau sesuatu yang tidak di senangi dengan hati yang ikhlas dan ridho serta menyerahkan diri kepada Allah SWT. Tetapi tidaklah orang dikatakan sabar bila dirinya menahan secara paksa. Sabar dalam arti sebenarnya ialah berserah diri kepada Allah SWT dengan hati yang lapang.

Sebagai seorang manusia, tentunya kita tidak pernah bisa terlepas dari ujian dan cobaan. Ini merupakan bukti cintanya Allah SWT terhadap hambanya.
Cobaan dan ujian itu dapat berupa musibah ataupun kesenangan. Musibah dalam hal ini dapat menimpa diri kita secara pribadi maupun musibah yang menimpa sekelompok orang maupun bangsa dan negara.
Kita sebagai seorang mukmin, maka dituntut selalu bersabar dari segala macam ujian dan cobaan agar tidak terjerumus ke lembah kehinaan dan kebinasaan. Sabar merupakan bagian dari akhlak utama yang dibutuhkan seorang mukmin dalam menghadapi permasalahan dunia maupun agama.
Jadi selalu bersabarlah dalam menghadapi semua permasalahan, karena sabar adalah kunci tercapaianya permecahan segala persoalan di dunia maupun agama.