Sistem Operasi Unix

Posted by Sinauw on Wednesday, 29 September 2010

Unix merupakan sistem operasi komputer yang digunakan pada komputer besar, seperti superkomputer atau mainframe. Superkomputer merupakan komputer yang paling cepat prosesnya karena digunakan untuk proyek-proyek besar. Misalnya, untuk mendesain pesawat terbang, menganalisis molekul-molekul obat, menangani data-data perbankan, dan lain-lain.
Sistem operasi dengan menggunakan Unix mulai dikembangkan pada tahun 1960 oleh Ken Thompson dari Laboratorium AT & T. Sistem operasi Unix sangat mahal dan penggunaanya masih sangat terbatas.